Viral Wanita Ini Curhat Pernah Terima Teguran di Kantor karena Bau Ketiak


 Suaritoto-Jawa Tengah - Wanita ini viral usai mengaku pernah mendapatkan teguran dari rekan kantornya karena masalah bau badan. Ia memperlihatkan tulisan di kertas yang memberi tahu sebaiknya sebelum berangkat bekerja memakai deodoran.


Laras Triswati yang mengunggah curhatan mendapat teguran karena bau badan. Laras langsung menceritakan kisah di balik postingannya.


"Jadi aku dulu pernah kerja di salah satu pabrik di daerah Purbalingga. Aku anak baru di situ. Kalau kerja awal kan masih diajarin cara kerjanya. Nah, waktu mungkin tiga hari aku kerja aku tiba-tiba dapat surat dari yang ajarin. Dia kasih surat waktu di jam kerja juga, cuma memang bilang suruh baca waktu pulang," ungkap Laras kepada Wolipop.


Wanita yang tinggal di Jawa Tengah itu awalnya merasa bingung dan takut ia akan melakukan kesalahan. Kemudian ia langsung membuka surat tersebut saat pulang kerja.


"Aku udah feeling nggak enak apa nggak suka sama aku atau aku ada salah. Nah, setelah jam waktu pulang aku makin penasaran akhirnya aku baca di tempat parkir di situ aku nggak bisa nahan tangis. Bukan nggak terima di katain bau ketek tapi ada rasa malu juga nggak tahu pandangan orang menurutku sinis ke aku," kata Laras sedih.

Baca Juga : Viral Mas 'Samson' Panggul Motor Matik di Pegunungan Batang, Begini Kisahnya

Wanita yang berusia 25 tahun ini mengaku ketika sampai di rumah langsung cerita ke keluarganya. "Di situ rasanya ingin nyerah tapi aku sudah ingin kerja di sana sudah lama. Sama mama aku suruh resign aja sampai mau nyamperin orang yang bilang itu karena selain itu aku juga sindir waktu jam kerja. Tapi aku pikir aku nggak boleh nyerah gitu aja karena aku sudah pengin kerja di sini dari lama," jelasnya.


Laras mengaku akhirnya ia menguatkan mentalnya di tempat kerjanya tersebut. Ia selalu membersihkan ketiaknya pada jam istirahat di toilet dan memakai deodoran.


"Makanya aku selalu nanya sama teman aku atau yang duduk di sampingku buat tahu ketiak aku bau nggak, ganggu nggak, karena aku takut diomongin di belakang. Tapi memang satu orang itu yang bilang. Aku anggapnya mungkin sensitivitas hidung orang beda-beda," lanjut Laras.


Di akhir perbincangan, ia menyebutkan jika menemukan orang yang bau badan lebih baik diberi tahu agar bisa memperbaiki diri.


"Lewat postingan ini biar kalau ada orang yang sama kayak aku ada masalah sama bau badan ada yang negur nggak papa perbaiki diri aja sekalian buat merawat diri selagi yang negur itu baik-baik. Juga buat inspirasi buat yang lihat postingan aku semoga bisa membantu lewat komen dari situ semoga bisa buat jalan keluar kamu dari permasalahan bau badan," pungkasnya.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama